755Sports.id – Arsenal akan kembali mencoba mengalahkan Sporting Lisbon pada leg kedua 16 besar Liga Europa 2022/23. Pertandingan ini akan digelar di Emirates Stadium, London pada Jumat (17/03) pukul 03:00 WIB.
Ya, Arsenal akan ‘mencoba’ lagi. The Gunners harus gigit jari pada leg pertama yang digelar di Lisbon karena laga berakhir imbang 2-2. Padahal anak asuh Mikel Arteta tampil agresif dan memperoleh cukup banyak peluang untuk menaklukan wakil Portugal itu.
Kendati demikian, Sporting Lisbon bukanlah lawan yang bisa dipandang sebelah mata. Pasukan Ruben Amorim sudah membuktikan bahwa mereka bukanlah tim ‘penggembira’ di Liga Europa musim ini.
Arsenal sendiri punya modal cukup bagus untuk meladeni Sporting. Mereka baru saja meraih kemenangan telak 0-3 di markas Fulham dalam lanjutan Premier League. Kemenangan tersebut kian memperpanjang catatan tak terkalahkan mereka.
Sementara itu, Sporting Lisbon juga tampil impresif pada laga terakhir mereka. Menjamu Boavista di Liga Portugal, mereka sukses mengamankan tiga poin berkat kemenangan tiga gol tanpa balas.
Dengan kata lain, kedua tim tengah berada dalam kepercayaan diri tinggi untuk menatap leg kedua nanti. Agregat sementara masih imbang 2-2 sehingga kedua tim memiliki peluang sama besar untuk melaju ke perempat final.
Prediksi Arsenal vs Sporting Lisbon
Pada leg pertama lalu, Arsenal yang tampil di depan pendukung lawan mampu mendominasi jalannya pertandingan. Mereka unggul terlebih dahulu sebelum disamakan di akhir babak pertama.
Sporting membuat kejutan dengan mencetak gol kedua mereka pada laga tersebut pada menit ke-53. The Gunners terhindar dari kekalahan setelah Morita mencetak gol bunuh diri sembilan menit berselang.
Kedua tim dituntut untuk meraih kemenangan pada laga ini untuk mendapat tiket menuju perempat final. Namun, mengalahkan Arsenal di Emirates Stadium bukanlah perkara yang mudah.
Bukayo Saka cs tidak terkalahkan dalam enam pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi. Rinciannya adalah lima menang dan sekali imbang. Gawang Aaron Ramsdale juga selalu ‘perawan’ dalam tiga laga kandang terakhir di Liga Europa.
Catatan impresif The Gunners akan coba dipatahkan Sporting Lisbon yang juga punya form positif. Wakil Portugal ini tercatat tidak pernah menelan kekalahan dalam tujuh pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi.
Bukan hanya itu, Sporting juga selalu meraih kemenangan dalam lima laga tandang terakhir di semua kompetisi. Ini adalah catatan yang harus benar-benar diwaspadai oleh Mikel Arteta.
Prediksi Susunan Pemain
Arsenal (4-3-3): Ramsdale – Zinchenko, Kiwior, Saliba, Tomiyasu – Xhaka, Partey, Vieira – Rowe, Martinelli, Nelson
Sporting Lisbon (3-4-2-1): Adan – Inacio, Coates, Dimande – Santos, Ugarte, Pote, Esgaio – Edwards, Trincao – Paulinho
Mikel Arteta kali ini bisa bernafas sedikit lega. Sebab, Gabriel Jesus telah pulih dari cedera yang membuatnya absen dalam kurun waktu cukup lama. Namun, manajer asal Spanyol itu dipastikan masih belum bisa menurunkan Mohamed Elneny yang masih dalam proses pemulihan.
Ruben Amorim pun membawa skuat ‘pincang’ ke London. Daniel Braganca dipastikan belum bisa bermain karena belum 100 persen fit dari cedera yang dialaminya. Kondisi Hector Bellerin juga cukup meragukan untuk turun bermain pada laga ini.
Prediksi skor: Arsenal 2-0 Sporting Lisbon