755Sports.id – Paris Saint-Germain menghadapi kekalahan memalukan di tangan Rennes dengan skor 2-0 di Parc des Princes, Minggu (19/3) tengah malam WIB. Meski para pemain bintang mereka seperti Lionel Messi dan Kylian Mbappe dimainkan. Para pendukung PSG menyuarakan kekecewaan mereka setelah tim mereka menelan kekalahan kelima dalam sembilan pertandingan terakhir di semua kompetisi.
Les Parisien telah tersingkir dari Coupe de France dan Liga Champions. Namun kekalahan kali ini mungkin terasa lebih memalukan. Apalagi dengan status mereka sebagai pemimpin klasemen Ligue 1 dengan selisih sembilan belas poin. Dengan hasil ini akan meningkatkan tekanan pada manajer Christophe Galtier. Dan juga kembali menimbulkan spekulasi mengenai masa depan Messi dan Mbappe.
Kemenangan Rennes
Rennes datang ke Paris dengan catatan impresif, termasuk tiga kemenangan dalam enam pertemuan terakhir melawan juara bertahan. Sang manajer, Bruno Genesio juga memiliki banyak kemenangan atas tim Ibukota di Ligue 1 sejak klub dimiliki oleh Qatar. Meski Kylian Mbappe cs menguasai sebagian besar babak pertama namun mereka gagal mencetak gol berkat penampilan gemilang kiper Rennes, Steve Mandanda.
Dalam laga ini, tim tamu mencetak dua gol yang mengejutkan PSG. Satu di akhir babak pertama oleh Karl Toko Ekambi dan satu di awal babak kedua oleh Arnaud Kalimuendo. Ekambi mencetak gol pertama untuk Les Rennais tepat sebelum jeda. Dan mantan pemain PSG, Arnaud Kalimuendo menggandakan keunggulan tim tamu hanya tiga menit setelah babak kedua dimulai. Les Parisien mencoba keras untuk kembali ke pertandingan tetapi serangan Rennes terbukti terlalu tangguh.
Les Rennais berhasil mempertahankan keunggulan mereka dan mengakhiri 35 pertandingan tak terkalahkan PSG di kandang dalam kompetisi liga. Hasil ini membuat Rennes naik ke posisi kelima dengan reaihan 50 poin. Dan pasukan Cristophe Galtier tetap di puncak klasemen Ligue 1 dengan 66 poin
Sementara diposisi kedua, Marseille berhasil mengurangi jarak dengan PSG menjadi tujuh poin setelah menang 1-2 kontra Reims.
Penampilan Gemilang Mandanda
Kiper Rennes, Steve Mandanda mencuri perhatian dalam pertandingan tadi malam melawan Paris Saint-Germain (PSG). Laga ini sendiri berakhir dengan kemenangan dua gol tanpa balas untuk tim tamu. Penampilan gemilang kiper kelahiran Zaire tersebut menjadikannya sebagai pemain terbaik dalam pertandingan tadi malam.
Rennes menunjukkan performa luar biasa, bukan hanya mengamankan kemenangan. Tetapi juga berhasil mencatat clean sheet atau tak kebobolan gol. Keberhasilan ini sangat terkait dengan penampilan mengesankan dari penjaga gawang Steve Mandanda.
Mandanda berhasil melakukan delapan penyelamatan penting untuk menghentikan serangan Lionel Messi dan rekan-rekannya. Penampilan hebatnya di bawah mistar gawang menjadi salah satu faktor kunci keberhasilan Les Rouges et Noirs dalam mengalahkan juara bertahan Ligue 1. Mandanda berhasil menggagalkan peluang yang diciptakan oleh pemain bintang PSG, menegaskan kualitas dan pengalamannya sebagai kiper yang handal.