755Sports.id – Jelang akhir musim 2022/23, situasi Marco Asensio kian pelik bersama Real Madrid. Hal tersebut terkait dengan kontrak sang pemain yang akan selesai pada akhir musim. Situasi tersebut kian rumit karena belum ada pembahasan lebih lanjut dari pihak klub.
4 Klub Untuk Asensio
Musim ini jadi bukti bagi pemain berusia 27 tahun tersebut bahwa ia bukan pemain yang diinginkan Carlo Ancelotti. Hingga saat ini ia baru manggung 11 kali sebagai starter dari 35 laga yang sudah dilakoni. Jika benar-benar tak ada tempat bagi Asensio di Madrid, berikut 4 klub yang mungkin bisa menjadi opsi bagi sang pemain:
1. Bayern Munchen, Perkuat Lini Depan
Die Roten kini belum cukup puas dengan performa pemain anyar mereka, Sadio Mane. Mereka berencana untuk mengangkut winger baru lagi untuk menambah persaingan di lini depan sekaligus menambah kedalaman skuad.
Pemain asal Spanyol itu kemungkinan besar punya kans untuk meraup menit bermain yang lebih layak bersama Bayern. Terlebih lagi ia mampu lakoni peran sebagai winger dan gelandang serang.
Ini bukan kali pertama Bayern dihubungkan dengan pemain Internasional Spanyol tersebut. Sejak 2018 klub Bavaria ini dirumorkan dengan kedatangan Asensio, namun kala itu sang pemain masih betah berseragam Los Blancos.
2. Newcastle, Terus Perbaiki Skuad
The Magpies memulai era baru sejak 2021 dengan kepemilikan mereka yang dibeli oleh konsorsium pengusaha Arab Saudi. Dari situ klub tak ada hentinya untuk memperbaiki skuad agar mampu melangkah lebih jauh di papan atas Liga Inggris.
Bursa transfer musim panas lalu Newcastle disebut-sebut sempat melempar tawaran kepada Madrid untuk membawa Asensio dengan nilai 24 juta pounds. Namun karena negosiasi yang rumit, kepindahan tersebut hanya menjadi angan – angan.
Lantas musim panas nanti The Magpies berpeluang mengangkut sang pemain secara gratis. Meskipun untuk mendapatkan tanda tangannya, klub harus bersaing dengan klub top Eropa lainnya.
3. Juventus, Pengganti Di Maria
Tak cuma klub Inggris dan Jerman, sepakbola Italia juga menjadi salah satu destinasi karir Asensio berikutnya. Juventus yang saat ini sedang membangun ulang skuad dikabarkan sangat ambisius untuk menggaet jasa sang pemain.
Kedatangan Asensio didukung dengan kontrak Angel Di Maria yang cuma berdurasi satu tahun. Sang pemain merupakan opsi paling menarik dan realistis bagi Si Nyonya Tua untuk menggantikan peran pemain asal Argentina di lini depan.
4. AC Milan, Amati Asensio
Tak cuma Juventus, karir Asensio di Italia juga bisa berjalan bersama AC Milan. Rossoneri dikabarkan juga masih mengamati situasi Asensio. Kondisi klub mengalami perbaikan positif dalam beberapa musim terakhir. Bahkan mereka mampu kembali raih Scudetto pada musim lalu.
Lantas andaikan mereka mampu kembali unjuk gigi di Liga Champions musim depan, hal tersebut menjadi tawaran menarik untuk sang pemain. Dengan status bebas transfer tentu memudahkan jalan bagi Milan untuk benar – benar merekrut pemain asal Spanyol tersebut.