755Sports.id – Brest bersiap perpanjang kontrak Eric Roy selaku pelatih kepala klub tersebut. Pihak klub terkesan dengan performa sang pelatih meskipun baru beberapa bulan melatih. Terlebih mantan pemain Nice itu berhasil membawa klubnya menghindari zona degradasi.
Les Pirates berhasil keluar dari zona degradasi sejak hasil positif di beberapa pekan lalu. Tidak berhenti sampai disitu, klub tersebut juga telah mematenkan posisinya di Ligue 1 musim depan. Hasil tersebut diperoleh berkat kerja keras dari pelatih barunya.
Brest Perpanjang Kontrak Eric Roy
Laporan mengenai perpanjangan kontrak pelatih kelahiran Nice itu disampaikan oleh L’Équipe yang merupakan media olahraga kenamaan. Keputusan tersebut diambil setelah sang pelatih berhasil membawa klubnya mentas dari zona degradasi. Dengan begitu sang pelatih akan berada di kota Brest dalam jangka waktu lebih lama.
Awal tahun lalu, Eric Roy resmi dilantik menjadi pelatih Brest menggantikan Michel Der Zakarian. Tujuan perekrutan dirinya adalah untuk menyelamatkan klub yang berada di ambang bahaya. Saat itu, Brest tengah berjuang untuk bisa mentas dari zona degradasi.
Berkat usaha pelatih kelahiran Nice itu, kini klub asuhannya bisa dipastikan bertahan hingga musim depan. Hasil tersebut sangat mencengangkan mengingat sudah lebih dari 10 tahun dirinya tidak berurusan dengan kepelatihan. Karena hal itulah pihak klub memutuskan untuk memperpanjang masa baktinya.
Sebelumnya, Eric Roy mengatakan jika dirinya ingin bertahan lebih lama di Stade Francis-Le Blé. Pernyataan tersebut disampaikan oleh mantan pelatih Nice itu pada Le Télégramme beberapa waktu lalu. Pelatih tersebut ingin membawa Les Pirates menuju kejayaan di masa depan.
Pelatih berusia 55 tahun itu memang memiliki pengalaman yang cukup banyak di Ligue 1. Tercatat dirinya pernah membela Nice, Lyon, Marseille, Troyes, Toulon di Liga Prancis. Pasca pensiun Roy melanjutkan karirnya sebagai Direktur olahraga di Les Aiglons dan juga Lens.
Kini masa depan sang pelatih bersama Les Pirates sudah hampir terjamin dengan terjadinya diskusi mengenai kontrak baru. Karena hal itulah keinginan sang pelatih untuk memimpin para pemain Brest dalam waktu lama akan segera tercapai. Terlebih dirinya berhasil mencatatkan kesuksesan di awal periodenya melatih.
Berhasil Selamat
Les Pirates telah mengamankan posisinya dari zona degradasi setelah mengalahkan Nantes pada tanggal 4 Mei kemarin. Saat itu klub tersebut menang dengan skor akhir 3-0 yang tercatat di akhir laga. Dengan tambahan 3 poin itu, posisinya langsung merangsek naik ke urutan 14.
Brest semakin mematenkan eksistensinya di Ligue 1 musim depan setelah mengalahkan Clermont di pertandingan terakhir. Saat itu, klub tersebut unggul berkat gol cetakan Franck Honorat dan Steven Mounie. Tambahan 3 poin membuat klub tersebut memastikan diri tetap bertahan hingga musim depan.
Kepastian tersebut diperoleh lantaran Les Pirates berhasil memberi jarak sebesar 8 poin dengan Nantes yang berada di posisi 17. Jarak tersebut tidak akan bisa dicapai meskipun kalah di 2 pertandingan tersisa. Pasalnya jarak selisih jumlah gol keduanya juga cukup besar.
Saat ini, Brest masih tertahan di posisi 14 dengan menorehkan sebanyak 41 poin. Selanjutnya, klub tersebut akan berusaha untuk meraih kemenangan saat melawan Marseille dan Rennes di 2 laga tersisa. Dengan begitu, usaha untuk bisa finish di posisi yang lebih baik bisa tercapai.